BUKAN MELULU TENTANG SABUNG, TAPAK SUCI SMKMITA GELAR RAKER GUNA MERUMUSKAN PROKER.
Taman, Sidoarjo – Tapak Suci memang terbiasa dengan kegiatan latihan bela diri bersama setiap pertemuan rutin, namun Ortom Tapak Suci Putera Muhammadiyah SMKMITA juga mematangkan program kerja dengan mengadakan rapat kerja, sehingga TSPM SMKMITA menjadi lebih aktif dalam berorganisasi. Selasa, (08/4).
Bertempatan di Ruang Kelas Teori 03, Rapat Kerja TSPM SMKMITA periode 2020/2021 berlangsung pada pukul 08.30 s/d 10.00 WIB, yang dihadiri oleh Waka Kesiswaan SMKMITA, Pembina Ortom SMKMITA, Pimpinan Cabang Tapak Suci Putera Muhammadiyah 01 Sepanjang, serta anggota TSPM SMKMITA.
“Dengan adanya pandemi seperti ini, Ortom Tapak Suci Putera Muhammadiyah SMKMITA harus tetap menjadi organisasi yang bersinergi, solid, kompak, dan tetap produktif,” Ujar Vicky Dwi Oktavianto, S.Pd selaku Waka Kesiswaan saat menyampaikan sambutan.
Rapat kerja kali ini berisikan tentang rencana program kerja yang diharap dapat terealisasi pada kepengurusan periode 2020/2021.
“Program kerja yang dihasilkan dari Raker ini, perlu benar-benar dilaksanakan, sebisa mungkin jangan sampai ada yang tidak dilaksanakan,” Ucap Priyo Kurniawan selaku Pimpinan Cabang Tapak Suci Putera Muhammadiyah 01 Sepanjang saat menyampaikan pesan.
Program kerja tersebut dibacakan oleh Akmal Sauqi selaku Ketua Umum TSPM SMKMITA yang memuat nama kegiatan, tanggal pelaksanaan, serta anggaran biaya. Tak hanya sampai di situ saja, setelah pembacaan proker, diadadkan sesi saran dan tanya jawab.
Wiwik Muchtazamah, S.Pd selaku Pembina Ortom SMKMITA turut menambahkan saran untuk membuat suatu produk bentuk kolaborasi sesama Ortom SMKMITA.”Tetap semangat dan sukses selalu untuk Tapak Suci Putera Muhammadiyah SMKMITA,” imbuhnya.
Waka Kesiswaan juga ikut menambahkan pesan.”Pertahankan Tapak Suci Putera Muhammadiyah SMKMITA dengan prestasi yang pernah diraih dari tingkat Daerah, Provinsi, Nasional hingga Tingkat Internasional. Serta selalu bersinergi dengan inovasi produk unggulan,” tutup Pak Vicky.
Penulis: Aisyah-J