CETAK PELAJAR PANCASILA, KEPALA SMKMITA JELASKAN POINT PENTINGNYA

Berita Unggulan, Kegiatan Sekolah

Taman, Sidoarjo – Keadaan kembali memaksa semua kegiatan diberhentikan secara total, sehingga menjadikan kegiatan berbasis online sebagai alternatif. Karenanya, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMKMITA tidak ingin mengambil resiko, fortasi online menjadi pilihan yang diambilnya. Selasa, (13/7)

Fortasi adalah Forum Ta’aruf dan Orientasi Siswa. Kegiatan ini akan dilangsungkan selama lima hari, terhitung sejak Selasa, 13 Juli sampai Jumat, 16 Juli mendatang. Fortasi online ini disiarkan langsung melalui App Zoom yang dihadiri peserta didik Kelas 10 semua jurusan.

Pada Fortasi kali ini, IPM SMKMITA mengangkat tema yang berjudul ‘Membangun Generasi KEREN Untuk Mewujudkan Pelajar Pancasila’. KEREN memiliki makna Kreatif, Energik, Religius, Edukatif, dan Normatif.

Menanggapi tema yang diangkat tersebut, Eko Muji Wibowo, S.Pd selaku Kepala SMKMITA berharap jika peserta didik kelas 10 nantinya akan menerapkan point penting pelajar Pancasila.

“Menjadi pelajar Pancasila itu harus menerapkan beberapa pointnya, yang pertama kaloam diharapkan menjadi kreatif dalam semua hal. Lalu energik dan selalu semangat dalam belajar. Point ketiga kalian wajib mengedepankan sikap religius, edukatif, dan normatif,” jelas Eko.

Selain menjadi sekolah pusat keunggulan, SMKMITA juga berusaha mencetak kader Muhammadiyah. Maka dari itu, Vicky Dwi Oktavianto, S.Pd selaku Waka Kesiswaan memghimbau agar peserta didik baru bergabung dalam organisasi otonom yang ada di SMK Muhammadiyah 1 Taman.

Bapak Vicky Dwi Oktavianto, S.Pd selaku Waka Kesiswaan sedang memberi himbauan kepada peserta didik baru (Farah)

Beliau juga menuturkan, bahwasanya jikalau ada peserta didik yang memiliki kreativitas sesuai bidangnya, hendaknya jangan menutup-nutupinya tetapi kembangkanlah untuk SMKMITA.

“Semoga dengan adanya tema tersebut, bisa menjadi awal tujuan di SMKMITA,” tutup Syaifullah selaku ketua kegiatan dalam sambutannya.

bagikan ke ...
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *