MENUJU SEKOLAH ADIWIYATA 2021, SMKMITA DATANGKAN MISTER SIDOARJO
Taman, Sidoarjo – Di zaman millenial ini, banyak generasi muda yang tidak menghiraukan lagi penghijauan pada lingkungan sekitarnya. Maka dari itu, SMK Muhammadiyah 1 Taman mengundang Mister Sidoarjo untuk membantu seluruh siswa kelas 10 agar menerapkan Go Green untuk menjadikan SMKMITA menjadi Sekolah Adiwiyata.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, 21 Februari 2020 dan berlokasi di SMK Muhammadiyah 1 Taman.
“Program ini saya terapkan agar SMKMITA bisa menjadi sekolah yang bebas sampah plastik serta menuju sekolah Adiwiyata di tahun 2021,” ujar Vicky Dwi Oktavianto, S.Pd selaku Waka Kesiswaan.
Untuk Mister Sidoarjo sendiri adalah komunitas yang memiliki tujuan untuk menjadikan Kota Sidoarjo ini menjadi Kota yang indah dan asri. Mister Sidoarjo mulai dibentuk pada tahun 2019. Mister Sidoarjo tidak hanya terdiri dari orang-orang dengan keindahan fisik saja, tetapi juga orang yang peduli kepada Kota Sidoarjo.
“Pentingnya menjaga lingkungan sekitar agar lingkungan terlihat indah dan asri,” jelas M. Yusuf Efendi selaku pemateri dan Ketua dari Mister Sidoarjo.
Program sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada siswa sekolah untuk pentingnya menjaga lingkungan dan membentuk kepribadian siswa agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar, terutama lingkungan sekolah.
Maka dari itu setelah diadakannya sosialisasi ini, mereka bisa menerapkannya supaya bisa bermanfaat bagi sekolah maupun untuk lingkungan sekitar.
“Kesan saya, saya senang karena dapat terjun langsung ke siswa/i untuk sosialisasi dan ini merupakan pengalaman pertama Mister Sidoarjo untuk terjun langsung disekolah,” tutup M. Yusuf Efendi selaku pemateri dan ketua dari Mister Sidoarjo.
Penulis. Nanda-J